Rahasia Bahagia

Bagi Anda Pencari Kebahagiaan Sejati

Archive for the ‘Tik Tak Tips’ Category

Tips tips yang mungkin bermanfaat bagi anda. ^^

Bagaimana menjadi orang tua yang bijak dan memaksimalkan potensi anak anda…………..

Posted by Siel pada 14 Agustus 2012

Buku : Children and GOD

Penulis : Dwi Rahayuningsih

Penerbit : OBOR

Kata Pengantar : Karl – Edmund Prier SJ

Suatu penuntun yang baik untuk kita para orang tua dalam mendidik anak….. kadang kita kesulitan untuk memahami apa kebutuhan dan apa keinginan anak2 kita……… dan menuntun kita agar bisa menjadi orang tua yang bijak agar dapat menuntun anak2 kita untuk mencapai tujuannya…………….

Penulis buku ini mengatakan :

Ketika kita peduli, maka kita akan mampu membuka hati

Ketika kita menyayangi, maka kita akan mampu memberi

Itulah yang seharusnya kita lakukan dalam hidup ini.
Dan anak-anak telah memulainya dengan baik.
mereka adalah teladan hidup dalam tampilannya yang polos dan sederhana.

Lihatlah beberapa keistimewaan yang mampu di tampilkan oleh anak-anak dalam buku baru kami “CHILDREN AND GOD” Penerbit OBOR Jakarta. Bisa di dapat di semua toko buku. Get It Now!!

INFO BUKU BARU:
Anak adalah pribadi yang unik.
Ia adalah malaikat kecil bagi orang-orang di sekelilingnya.
Dari padanya kita sering menjumpai kata-kata bijak yang mempesona.
Spontan , jujur dan bersahaja.

Jika anda semua merasa memiliki kedekatan dengan anak-anak. Maka anda patut membaca kisah2 dalam buku ini . Semoga tulisan ini bermanfaat bagi kita semua sebagai orang tua, pendidik dan pemerhati anak.
Selamat membaca!Salam dan doa dari penulis.

Posted in Pasutri, Rahasia Kebahagiaan, Tik Tak Tips | Dengan kaitkata: , , , , , , , , , | 1 Comment »

Resep Perkawinan Bahagia………..

Posted by Siel pada 24 Februari 2011

Suatu ketika saat saya belajar untuk menjadi trainer dari Zig Ziglar, Krish Dhanam, Global ambasaddor dari Zig Ziglar bercerita kepada saya bahwa orang yang dianggap sukses adalah bila dia bukan hanya sukses dipekerjaannya saja tetapi juga sukses dirumah tangganya. Juga dia pernah berucap, bahwa dia mempunyai sebuah kebiasaan yang indah walaupun dia sering keluar kota bahkan keluar negeri tetap saja dia berbicara kepada istri serta anaknya. Bahkan dia selalu mengucapkan I love you setiap selesai pembicaraan di skype.

Saat saya tanya, apakah dia selalu mengucapkan i love you setiap hari? Dia katakan iya, lalu dia bercerita kepada saya kenapa terjadinya sebuah perselingkuhan. Bisa jadi karena pasangan kita kurang mendapatkan kata atau ucapan sayang dari pasangannya.

Berbeda saat pacaran dulu mungkin akan berhamburan kata sayang atau cinta. Tetapisaat menikah … duhhhh beda banget. Dan ada satu kata dari dia yang cukup bagus, kalau anda tidak mengucapkan kata sayang atau cinta maka suatu saat bisa saja tangki cinta dia akan kosong. Na bila tangki cintanya kosong maka bisa jadi ada orang lain yang mengisinya dengan cara mengatakan cinta. Apakah itu sama saja dengan tidak berabe? Gimana kalau akhirnya dia menangapi kata cinta tadi? Wuihhhhh ….. sudah tahu akhir ceritanya bukan J

Dalam buku Zig Ziglar – See you At The Top ada beberapa resep agar perkawinan tetap menjadi bahagia. Caranya bagaimana? Begini caranya:

1. Mengingat ketika masa anda sedang jatuh cinta kepada dia sebelum menikah

Ingatlah ketika masa pacaran dulu, kenapa anda jatuh cinta kepada dia dan anda selalu berusaha untuk menampilkan yang terbaik dari diri anda kepada pasangan anda. Selalu ramah, sopan, penuh perhatian, bijaksana dan baik. Dan untuk mempertahankan rumah tangga, kuncinya adalah kembali ketika masa anda sebelum menikah

2. Perkawinan bukanlah tawaran 50/50 tetapi memberikan komitmen penuh 100/100

Dalam perkawinan anda harus menyerahkan diri anda kepada pasangan anda. Bukan hanya sekedar agar jangan sakit maka saya kasihnya 50 saja dulu. Lah gimana perkawinan mau langgeng kalau persepi diawal saja sudah salah. Ingat loh. Your perception is your projection.

3. Awali dan akhiri kegiatan setiap hari dengan pernyataan cinta bagi pasangan anda.

Awalnya buat saya setelah menikah 5 tahun untuk memulai kata cinta, wuihhh susahnya setengah mati. Bahkan saya ada klien yang mengatakan, gila apa. Gengsi atau norak ngomong cinta. Lah kok bisa gitu? Mentang-mentang sudah jadi milik dipikir ngga perlu ngomong lagi apa? J percaya deh, begitu anda ngomong sayang dan cinta, wuihhh semua berubah deh.

4. Kejutkanlah dia dengan memberikan hadiah atau kartu

Ini juga kejadian dengan saya, kok saya ngga pernah membeli bunga, eh tahu-tahu kasih bunga, dan istri saya sampai senengnya minta ampun. Awalnya dipikir saya nyeleweng ya makanya ngasih bunga hahahaha…. tapi kenyataannya. Sampai hari ini saya setia tuh dengan pasangan saya yang cantik ini.

5. Nikmatilah waktu bersama dengan dia yang bermutu

Setelah saya menikah 6 tahun, saya menyadari bahwa saya perlu mempunyai kualitas waktu yang berharga dengan istri. Dan menariknya dalam masa sekitar 3 jam itu bersama istri saya, wuihhh berasa kembali ketika masa pacaran dulu. Ingat, kalau jalan-jalan pakailah baju yang terbaik jangan daster yahhh

6. Cobalah menjadi pendengar yang baik

Pendengar yang baik tidaklah terlalu mudah, apalagi maunya bawaannya kalau ngga proteksi malah ngasih nasehat. Kadang pasangan kita ngga membutuhkan nasehat kok. Dia hanya membutuhkan kita untuk mendengarkan dia saja. Coba sekali-kali tahan nafas anda begitu ada kata yang mau keluar dari mulut anda.

7. Jangan buat pasangan anda sebagai pesaing terhadap anak anda untuk mendapatkan perhatian anda

Na, alasan klasik biasanya kalau diajak keluar adalah jangan deh, ajak anak-anak. Kasian deh, ajak merekalah. Lah kalo begini terus. Gimana mau mesra? Ingat, pasangan anda tetaplah manusia yang butuh diperhatikan. Ingat woii, isi tangki cintanya. Siapkan waktu untuk mereka.

8. Apabila terjadi perbedaan paham, itu boleh-boleh saja tetapi anda tidak boleh marah

Marah boleh, beda paham boleh tetapi tetap pegang kata bahwa perbedaan paham itu tidak akan membuat menjadi kata cerai. Kebanyakan perkawinan adalah paling enak ngomong cerai. Jadi hold your breath dan jangan langsung keluarkan kata cerai.
Ingat, semua perbedaan itu pasti mempunyai maksud baik. Hanya mungkin caranya saja yang berbeda.

9. Ingatlah bahwa keluarga harus mempunyai pemimpin yang akan mengambil keputusan walau dalam keadaan sulit sekalipun

Dalam suatu perjalanan rumah tangga kadang sering adanya suatu kondisi yang membutuhkan keputusan. Dan ayah sebagai pemimpin rumah tangga, haruslah bertanggungjawab sebesar-besarnya demi mempertahankan rumah tangga dan buatlah keputusan apapun berkaitan kondisi keluarga dan doakan hasilnya kepada Tuhan.

10. Anda harus berupaya habis-habisan untuk menyenangkan atau memahami pasangan anda

Awalnya saya pernah mendengar yang namanya cinta tanpa syarat. Saya pikir ahhhh teori. Nggak mungkin. Tetapi setelah berjalan 7 tahun menikah, saya akhirnya menemukan arti sesungguhnya cinta tanpa syarat. Cinta tanpa syarat artinya kita menerima kelebihan dan kekurangan pasangan kita apa adanya. Bahkan biar istri saya bangun siang, ngga bisa masak, ngga bisa dandan tetap saja dia adalah istri saya yang saya pilih menjadi pasangan hidup saya. Dan yang paling penting, jangan dengarkan pihak ke tiga yang kadang semakin memperkeruh kondisi keluarga. Belum orang tuanya ngomong, enak aja anak gue diginiin, ngga bisa harus melakukan ini dan itu. Saya sarankan, jangan didengarkan. Ingat anda yang menikah. Bukan orang ketiga tersebut yang menikah. Alasan anda menikah dulu saya yakin pasti kuat bukan?

11. Cobalah resep cinta : 1 cangkir cinta, 2 cangkir kesetiaan, 3 cangkir kesediaan memaafkan, 1 cangkir persahabatan, 5 sendok harapan, 2 sendok kelembutan, 4 liter iman dan 1 barel tertawa.

12. Hendaklah kamu selalu ramah terhadap pasangan anda, penuh kasih mesra dan saling memaafkan

Apakah susah kita bergandengan tangan? Atau memeluk saat jalan? Bahkan saya pernah melihat ada seorang suami istri yang sudah punya 2 orang anak masih
pangku-pangkuan didepan umum. Iri bukan kalau kita melihatnya? Kenapa anda tidak melakukannya? Biarkan orang lain iri melihatnya hahahaha..

 

13. Berdoa bersama-sama

Ajaklah pasangan anda selalu berdoa atau bersembayang bersama. Karena konon Tuhan lebih mendengarkan orang berdoa kalau dalam keluarga itu mau berdoa dan bersembayang bersama-sama. Dan ini menjalin hubungan mesra dengan sang Pencipta.

14. Ingatlah selalu, apabila terjadi pertengkaran yang tidak terhindarkan. Siapa yang memulai untuk menyelesaikannya tidaklah penting.
Namun orang yang memulai itu memperlihatkan kematangan dan cinta yang lebih besar

Dah, jangan gengsi-gengsian. Buruan deh meminta maaf atau menyelesaikannya. Kadang kita suka egois, ngga mau ah. Ngapain gue minta maaf, lah dia yang mulai. Ngga mau. Harga diri gue bisa rusak. Lah ini bukan masalah harga diri tetapi masalah kelangsungan rumah tangga bukan? Bukankah lebih baik manusia itu selalu berpasang-pasangan? Apalagi bisa dengan satu pasangan yang sama. Wuihhhh indahnya bukan?

 

Diambil dari : Antonius Arif
School of Mind Reprogramming

Posted in Ikatan, Pasutri, Rahasia Kebahagiaan, Tik Tak Tips | Dengan kaitkata: , , , , | 15 Comments »

Buat Si DIa Merindukan Anda……….

Posted by Siel pada 8 November 2009

Salah satu cara menikmati kebersamaan Anda dan pasangan adalah saat mereka sedang tidak bersama Anda. Memang, saat sedang bersama, segala hal menjadi berkesan dan berarti bagi Anda. Namun berpisah -tentunya karena Anda sedang tugas keluar kota, atau si dia melanjutkan sekolah di luar negeri- juga penting, karena membuat Anda menyadari bahwa Anda sangat bahagia bersamanya, dan merasa sangat kehilangan.

Hal yang membuat Anda khawatir, perpisahan membuatnya akan melupakan Anda, atau yang lebih parah, berselingkuh dengan orang-orang baru yang ditemuinya. Namun ketika Anda begitu merindukan seseorang sehingga pikiran Anda dipenuhi dengan bayangan akan kekasih, dorongan untuk berselingkuh akan pudar begitu saja.

Maka, itulah yang perlu Anda lakukan ketika si dia akan bersekolah, bertugas, training, atau pindah sementara ke kota atau negara lain. Buat si dia merindukan Anda selama Anda jauh darinya. Ada sejumlah cara atau taktik yang dapat menciptakan perasaan bahwa merindukan seseorang juga akan menyenangkan. Hal ini juga bisa Anda lakukan meskipun Anda dan dia masih tinggal sekota. Tujuannya: agar kehadiran Anda selalu ia rasakan.

Kenakan parfum yang sama terus-menerus. Pakai parfum lembut favorit Anda, dan biarkan ia mengenali harumnya. Selain parfum, Anda juga bisa mengenakan shampo yang sama sehingga ia akan terus mengingatnya. Tahu kan, pria memang senang menghirup wangi shampo pada rambut wanita. Wangi parfum atau shampo yang tertinggal di bantal saat Anda sedang tidak bersamanya, akan membuatnya langsung merindukan Anda.

Tinggalkan beberapa barang milik Anda padanya. Meninggalkan barang adalah taktik kuno untuk memenuhi pikiran pasangan tentang diri Anda. Misalnya, tinggalkan CD band favorit Anda berdua di mobilnya. Benda apa pun sebenarnya dapat Anda tinggalkan, asal jangan barang-barang yang penting bagi Anda seperti kunci lemari kantor atau sebelah anting Anda (terlalu sinetron!).

Tunjukkan obsesi Anda pada sesuatu.. Saat pria menemukan sesuatu yang kerap dibawa atau digunakan oleh teman wanita atau pasangannya, ia akan membayangkan momen ketika pasangannya sedang menggunakan benda tersebut. Hal ini bisa sangat beragam: entah jepit rambut, sepatu dengan leopard print, scarf, pisau lipat serbaguna, hingga jenis kopi kesukaan Anda. Maka setiap kali ia melewati supermarket atau mal yang memajang benda-benda tersebut, ia akan langsung mengingat Anda.

Beri informasi ringan yang baru baginya. Pria seringkali tidak memperhatikan hal-hal atau informasi-informasi ringan yang ada di sekitar kita. Misalnya, Anda tidak menyukai anjing jenis long hair karena bulunya akan cepat kotor dan berbau, serta harus sering dimandikan. Atau, Anda memberitahukannya bahwa ada pisau cukur khusus wanita. Jadi setiap kali si dia melihat anjing berbulu lebat atau pisau cukur, ia akan teringat pada Anda. Jika Anda pecinta anjing, Anda tentu tak keberatan mengenai hal ini bukan?

Ciptakan suasana tertentu yang berkesan. Misalnya, katakan bahwa perfect date bagi Anda bersamanya adalah saat menghabiskan waktu seharian di mal favorit Anda, diawali dengan makan siang, putar-putar sambil membaca-baca majalah dan buku di toko buku, ngopi, lalu mengakhirinya dengan nonton film. Maka setiap kali ia mengunjungi mal tersebut, meskipun bersama teman-temannya, suasana yang Anda ciptakan akan terus terbayang dalam benaknya. Ia akan berpikir, andai saja saat itu ia sedang bersama Anda.

Diambil dari : Kompas

Posted in Ikatan, Pasangan kekasih, Pasutri, Tik Tak Tips | Dengan kaitkata: , , , | 15 Comments »

Makanan yang Sebaiknya Dihindari Saat Hamil

Posted by Siel pada 8 November 2009

Anda tengah mengandung buah hati tercinta? Selamat ya. Agar bayi yang dikandung lahir selamat tak kurang suatu apa, sebaiknya Anda menjaga makanan yang dikonsumsi saat berbadan dua.

Ada sejumlah makanan yang disarankan tidak dikonsumsi saat Anda mengandung, karena mengandung mikroba yang dapat membahayakan kandungan seperti Salmonella,Toksopla smosis,Listeria, E.coli.

Berikut di antaranya:

1.Hindari konsumsi daging mentah (sushi) atau yang dimasak kurang matang, karena mengandung Toksoplasmosis sebuah parasit yang dapat menyebabkan infeksi serius pada janin Anda. Pada makanan mentah juga terkandung E.coli, yang berbahaya bagi ibu hamil dan janin.

2.Bersihkan lalapan dengan seksama. Toksoplasmosis terdapat pada sayuran yang tidak dicuci dengan baik, oleh karena itu bersihkan sayuran anda dengan baik, apalagi untuk salad atau lalapan yang dimakan mentah. Hindari juga kotoran kucing atau bermain-main dengan kucing selama kehamilan karena mengandung toksoplasmosis.

3.Jauhi konsumsi daging ayam dan telur yang dimasak kurang matang atau mentah, hindari makan hati ayam/daging yang mungkin sumber dari Salmonella, yang dapat menyebabkan diare yang berat pada ibu hamil. Perhatikan piring, alat-alat masakan yang terkena daging ayam mentah ini untuk dicuci.

4.Hindari ikan tuna steak, ikan sea bass, shark, atau ikan-ikan berukuran besar yang diketahui mengandung tingkat merkuri yang tinggi yang dapat menyebabkan kerusakan saraf jika dimakan dalam jumlah besar. FDA (Pengawas Obat dan Makanan AS) merekomendasikan ikan tuna dan ikan ukuran besar ini sebatas 12 ons per minggu

5.Hindari keju lunak seperti brie dan camembert, blueveined cheese juga keju dari susu kambing dan domba, serta jangan minum susu yang tidak dipasteurisasi. Semua produk ini mempunyai resiko membawa Listeria. Listeria tipe bakteri yang mampu menembus plasenta dan menyebabkan infeksi janin, pada dewasa tidak ada gejala atau seperti flu. Listeria dapat menyebabkan keguguran,kelahiran premature, dan keracunan dalam darah. Sebaiknya hindari makanan jenis ini sampai melahirkan bayi anda.

6.Jauhi minuman yang mengandung alkohol karena dapat menyebabkan kelainan perkembangan pada janin ada juga problem emosional pada bayi.

7.Kurangi, atau hindari minuman yang mengandung kafein seperti kopi, karena kafein pada kopi dapat memperngaruhi berat badan bayi, keguguran dan juga kafein mengurangi penyerapan zat besi.

Ingatlah perkembangan bayi dalam kandungan anda tergantung dari apa yang Anda makan selama kehamilan. Masih banyak makanan ‘sehat’ lain yang bisa disantap selama kehamilan kok.

Diambil dari : Hanyawanita. com

Posted in Ikatan, Pasutri, Tik Tak Tips | Dengan kaitkata: , , , | 1 Comment »

Kiat Bertahan Setelah Melewati Perceraian

Posted by Siel pada 11 Oktober 2009

Kiat Bertahan Setelah Melewati Perceraian
Oleh : Rahmi

Berpisah dari pasangan yang selama ini menjadi bagian hidup, memang menyakitkan. Tapi yang terpenting saat ini adalah bagaimana Anda mengakhiri masa lalu dan kembali memulai hidup baru. Berikut ini beberapa kiat yang mungkin berguna dalam melanjutkan hidup:

1. Tetap perhatikan diri.
Meski bercerai adalah hal yang sangat tak disukai dalam pernikahan, namun kegagalan ini ada baiknya diterima dengan hati lapang. Jangan merasa kalau tak ada lagi yang memperhatikan atau menyayangi Anda, serta merasa terbuang. Beri waktu untuk merenung dan menyadari bahwa tak ada manusia yang sempurna, jadikan kegagalan ini sebagai sebuah pelajaran ke depan.

2. Terima keadaan sebaik-baiknya.
Menjadi sendiri lagi memang berat, apalagi bila Anda terus terbayang dengan kehidupan masa lalu bersama pasangan. Nikmatilah kesendirian ini terlebih dahulu, jangan tergesa-gesa untuk kembali memulai hubungan baru dengan orang lain.

Menjadi sendiri berarti Anda kembali memiliki kebebasan dalam melakukan apapun, misalnya kembali melakukan kegiatan yang dulu sempat ditinggalkan karena pasangan. Buang segala memori yang mengingatkan Anda pada mantan, kalau perlu lakukan sesuatu yang baru yang belum sempat Anda lakukan.

3. Kenali dan lepaskan perasaan.
Kenali perasaan sedih atau marah yang ada di hati Anda, penting bagi Anda untuk mengetahuinya sehingga perasaan itu tak akan membuat Anda melukai diri sendiri. Cobalah lepaskan perasaan itu di selembar kertas, setelah itu sobek dan buang. Enyahkan semua pikiran negatif tentang diri Anda, sebaliknya salurkan perasaan itu melalui olahraga, musik, melukis, menangis, berteriak atau curhat pada sahabat terdekat Anda.

4. Ingat keburukan mantan.
Tak ada gading yang tak retak, ingatlah mengapa penyebab rumah tangga Anda retak. Sehingga Anda akan merasa bahwa apa yang terjadi mungkin demi kebaikan Anda berdua.

5. Hindari kontak emosional.
Hindari melakukan kontak apapun dengan mantan, meski sulit dilakukan karena Anda merasa kesepian. Meski menghubunginya akan membuat Anda tentram, namun ini akan semakin menyulitkan Anda untuk melupakannya. Carilah sumber ketentraman baru, baik dari teman atau keluarga.

6. Lakukan kegiatan baru.
Gunakan kebebasan Anda untuk melakukan hal-hal baru. Anda bisa memanjakan diri dengan melakukan kegiatan yang tak dapat Anda lakukan sebelumnya. Atau gunakan waktu sendiri ini untuk kembali kuliah atau kursus, sehingga Anda pun dapat bertemu dengan orang-orang baru.

7. Jangan terobsesi kesalahan masa lalu.
Yang lalu biarlah berlalu, ambillah pelajaran dari peristiwa yang menyakitkan ini. Kini fokuskan diri Anda pada masa depan, jangan lupa untuk tetap membuka hati pada orang-orang baru, siapa tahu ada seseorang yang bisa menggantikan tempat mantan di sisi Anda.

(Nazz)

Posted in Ikatan, Pasutri, Tik Tak Tips | Dengan kaitkata: , , | 2 Comments »

Tips dari Nanny 911? Bekal untuk ngurus anak..

Posted by Siel pada 1 Juli 2009

Kayaknya bole juga nih diterapkan bagi mereka yang baru punya anak, sudah punya anak ato akan punya anak…:)

Aku share ya…

1. Komunikasi
Ternyata anak kecil juga ngerti lho kalo kita bilangin baik-baik. Kalo mereka lagi rewel dan menjerit-jerit. .kemudian dengan galaknya kita bentak “Jangan Ributtt!!”, tar nya mereka malah mencontoh kegalakan kita dan malah tambah teriak-teriak ga karuan….

Coba d bicara baik-baik, turunkan tubuh kita sehingga jadi setinggi mereka, lihat mata mereka, rendahkan suara kita dan katakana “Kenapa? Kamu mau apa? Jangan teriak-teriak gitu yaa..yuk ngomongnya yang baik…tar mami ambilin..” Ternyata mereka ngerti lhooo….

2. Konsisten
Tidak artinya tidak. Iya artinya iya. Jangan plin plan, sebentar boleh sebentar enggak…nanti sikecil akan bingung dan malah belajar meremehkan kata-kata anda….”It’s okay, mom will change her mind”

3. Kompak
Saat dimana si ayah dan ibu sedang berselisih pendapat, usahakan jangan diperlihatkan di depan anak-anak. Orang tua harus kompak dalam menangani dan mendidik anak-anak. Satu suara dan satu sikap, agar anak-anak tidak bingung atau bisa memberontak.

Jadi kalo ayah lagi menasehati sikecil, dan sikecil mencari perlindungan ke ibunya, ibu gak boleh membela sikecil. Ibu harus satu suara dengan ayah…”Tuh…papa ga suka kamu lempar-lempar barang, hp-nya papa jadi rusak…ayo kamu minta maaf sama papa, laen kali ga boleh lempar-lempar barang ya…..”

4. Ada reward juga ada punishment
Tingkah laku yang baik mendapat imbalan. Tingkah laku yang buruk mendapat hukuman.
Setiap pelanggaran anak beri alasan yang tepat mengapa suatu hal tidak boleh, dan katakan dengan tegas tanpa ocehan lainnya.

Terapkan pojok nakal, sampai si anak memahami kesalahannya dan mau bilang ‘maaf’. Belum baca sharing mengenai pojok nakal? Coba d kesini : http://www.facebook .com/note.php?note_ id=97629387791

Sebaliknya, beri semangat dan pujian jika anak-anak berlaku manis atau berhasil melakukan sesuatu yang baik.

Semoga bermanfaat! 🙂

Regards
Davina

Posted in Ikatan, Pasutri, Tik Tak Tips | Dengan kaitkata: , , , | 3 Comments »

Ingin mengusir nyamuk secara alami ???

Posted by Siel pada 29 Juni 2009

zodia

Aneka jenis tanaman berjajar rapi di deretan kios tanaman hias dekat Stasiun Kereta Api Kalibata, Jakarta Selatan. Ada satu tanaman yang mirip rumput tinggi. Daunnya kecil dan panjang bagai pedang, sementara bunganya putih kekuningan. Itulah tanaman zodia (Evodia suaveolens). “Ini katanya bisa mengusir nyamuk,” kata Irfan, pemilik kios.

Irfan bercerita, sejak tersiar kabar zodia berkhasiat mengusir nyamuk sekitar dua tahun yang lalu, banyak orang membelinya. Ada yang untuk ditaruh di rumah, ada pula yang untuk tugas penelitian.

Sebenarnya ada jenis tanaman lain, yakni lavender, yang biasa dipasok dari Bandung, Jawa Barat. Tapi Irfan tak lagi menjualnya lantaran tanaman yang satu itu tak tahan terhadap udara panas Jakarta.

Lelaki berumur 28 tahun ini menjual zodia setinggi 15 sentimeter seharga Rp 5.000, sementara yang lebih besar rata-rata dihargai Rp 20 ribu. Karena harganya yang tak terlalu mahal inilah zodia banyak diminati. Menurut Irfan, penjualannya memang tak menentu. Tapi di musim ramai berita soal demam berdarah, biasanya penjualan zodia meningkat.

Irfan pernah menjajal menaruh zodia, tapi kadang nyamuk masih ada saja di rumahnya. “Saya nggak tahu, deh, bisa usir nyamuk apa nggak. Katanya sih mesti dijemur dulu siangnya, baru bagus efeknya,” ujarnya.
Peneliti tanaman dari Departemen Biologi Fakultas Matematika dan IPA Universitas Indonesia, Susiani Purbaningsih, menyatakan memang ada tanaman yang bisa dipakai melawan gangguan nyamuk. Ada tanaman yang mengusir dan ada yang menarik nyamuk sehingga mereka berkumpul dekat pohon, tak berseliweran di dalam rumah.

Selama ini di kalangan masyarakat sudah dikenal beberapa tanaman yang dipercaya mampu mengusir nyamuk selain zodia. Sebut saja geranium atau tapak doro, sereh, lavender, hingga aroma jeruk.
Susi–sapaan akrabnya–menjelask an sejauh ini belum ada kajian ilmiah terhadap kemampuan antinyamuk zodia. Adapun untuk lavender, memang sudah terbukti, namun hanya untuk jenis lavender yang tumbuh di iklim subtropis. Sedangkan lavender asli Indonesia belum diteliti.

“Dari pengamatan sehari-hari memang terlihat zodia bisa mengusir nyamuk,” ujarnya. Dugaan Susi, zodia mengeluarkan bau yang mengusir nyamuk atau senyawa kimia yang mengganggu sistem sarafnya.
Susi menaruh sembilan pot zodia di pagar sekeliling rumah yang kebetulan jaraknya tak jauh dari dinding rumah. Hasilnya, kini tak banyak nyamuk berseliweran di dalam rumah.

Nah, agar efektif, Susi menyarankan memilih zodia dewasa dengan tinggi tanaman 30-40 sentimeter. Pada usia itu tanaman sudah menghasilkan senyawa kimia yang cukup untuk mempengaruhi nyamuk.

Zodia bisa diletakkan di teras ataupun dekat pintu dan jendela demi mencegah nyamuk masuk. Mereka yang sering beraktivitas di taman atau kebun juga bisa menanam zodia di antara tanaman lain, tentunya jumlahnya harus seimbang dengan luas lahan. “Jangan tanahnya luas tapi zodianya cuma satu, itu sih tidak akan berpengaruh, ” kata Susi.

Yang jelas, Susi mewanti-wanti agar tak menaruh tanaman antinyamuk di dalam rumah, apalagi di kamar tidur. Selain tanaman pada malam hari mengeluarkan karbon dioksida, belum ada penelitian soal efek senyawa kimia yang dihasilkan tanaman antinyamuk terhadap manusia. “Kalau bisa mempengaruhi nyamuk, mungkin ada juga efeknya bagi manusia,” ujarnya.

OKTAMANDJAYA WIGUNA

Langkah Alami Atasi Nyamuk

Ada banyak cara melawan gangguan nyamuk. Bagi mereka yang tak suka memakai obat nyamuk kimiawi, langkah-langkah berikut ini bisa ditempuh.
1. Cegah nyamuk berkembang biak dengan menghindari benda-benda yang dapat menampung air di sekitar rumah. Kuraslah bak mandi secara teratur untuk membunuh telur dan larva nyamuk.
2. Jangan biarkan nyamuk masuk, tutuplah jendela saat hari mulai sore. Atau pakailah tirai dan pasanglah kawat nyamuk di ventilasi.
3. Tempatkan tanaman antinyamuk di teras dan pekarangan.
4. Jika pekarangan penuh pohon, pangkaslah bagian dahan yang dekat dengan tanah. Ini membuat angin bisa bergerak tanpa hambatan di pekarangan, yang membuat nyamuk tak betah.
5. Kenakan pakaian dengan warna terang, karena nyamuk tertarik kepada warna-warna gelap.
6. Manfaatkan alat pengusir dan pembunuh nyamuk elektrik. Ada alat pengusir nyamuk yang memakai bunyi ultrasonik, ada juga yang langsung membunuh nyamuk, seperti raket nyamuk, atau alat yang di dalamnya memakai kipas besar untuk melumpuhkan nyamuk. Alat-alat ini biasanya dijual di toko perlengkapan rumah tangga dan hipermarket.
7. Tekan pertumbuhan populasi nyamuk menggunakan predator alaminya, seperti memelihara ikan di kolam pekarangan rumah.

Diambil dari : Tempo

Posted in Tik Tak Tips | Dengan kaitkata: , , , , | 2 Comments »

Tips untuk yang memiliki alergi debu

Posted by Siel pada 27 Juni 2009

Salam kenal…

Ini aku ada beberapa tips. Mudah-mudahan bisa membantu ya…
Tapi gak semuanya tips ku ada beberapa yg nyontek dari sini (http://www.radikalb ebas.com/ ?show=Info&page=Tips.Trik# rumah) .
Aku juga alergi debu, dan aku jalanin tips2 di bawah ini. Ternyata membantu lho…

1. Sprei dibersihkan max 1 minggu sekali.

2. Kasur, seminggu sekali di jemur dan dipukul-pukul untuk membuang debu-debunya.

3. Secara rutin bersihkan debu dan jamur di setiap bagian ruangan.

·  Sedot debu-debu yang menempel di sofa setiap hari dengan vacum cleaner

·  Karpet, pukul-pukul dulu sebelum disedot dengan vacum cleaner untuk
membuang debu-debu yang tersembunyi.

·  Tirai, seminggu sekali diganti dengan yang baru atau dicuci seminggu sekali.

4.  Sirkulasi udara di rumah ternyata bisa berpengaruh juga lho buat kesehatan, makanya ventilasi di rumah harus cukup.

5.  Jaga pola makan. Dan konsumsi makanan yang banyak mengandung antioksidan.

6.  Olah raga dan istirahat yang cukup.

7.  Suplementasi antioksidan untuk daya tahan tubuh biar nggak gampang sakit.

Selamat mencoba ya…

Salam,

Redempta Lestari

Posted in Kesehatan, Tik Tak Tips | Dengan kaitkata: , , , | 4 Comments »

Apa sajakah yang perlu dihindari dalam percakapan ??

Posted by Siel pada 25 Juni 2009

Pernahkah Anda berbicara dengan seseorang dan begitu tertarik dengan respon-respon yang disampaikannya, atau kebalikannya, Anda merasa jenuh dengan semua respon yang diucapkannya. . ??  Menurut Kevin Hogan dan Mary Lee Labay dalam bukunya yang berjudul Irresistible Attraction ada delapan hal yang harus dihindari dalam percakapan, jika kita ingin percakapan kita menjadi menarik. Kedelapan hal itu adalah :

1.  Penentang Argumentatif

Suatu hari dalam sebuah percakapan, ”Wah, kelihatannya hari ini cerah ya?”. Kemudian di respon oleh rekannya, ”Ah tidak, menurut saya hari ini agak mendung”. ”Oh agak mendung ya, mungkin sebentar lagi akan turun hujan”. Kemudian di respon lagi, ”Menurut saya tidak akan hujan, hari ini saya membaca prakiraan cuaca dari BMG”. ”Oh, begitu ya, pasti Anda sering mencermati prakiraan cuaca dari BMG ya?”. Lalu di respon, ”Ah tidak juga, sesekali saja saya mendengarnya”. Bagaimana dengan percakapan tersebut? Respon argumentatif memang baik, melatih kemampuan berpikir kita, namun jika respon argumentatif itu diberikan dalam bentuk penentangan yang bertubi-tubi seperti contoh diatas, akan membuat percakapan kita menjadi tidak menyenangkan.

2.  Selalu Membuat Perbandingan

Dalam sebuah percakapan, seseorang berkata pada temannya, ”Hari ini saya berhasil melewati ujian dengan baik”. Kemudian dijawab oleh temannya, ”Iya itu belum seberapa, saya pernah melewati ujian yang lebih berat dari yang kamu lewati sekarang, dulu saya benar-benar melewatinya dengan baik, walaupun saya merasakan penderitaan saat itu. Yang kamu rasakan saat ini belumlah sebanding dengan apa yang saya rasakan dulu, sangat sulit sekali”.

Apa yang dirasakannya sekarang adalah rasa malas untuk melanjutkan percakapan berikutnya. Seseorang yang sedang ingin bercerita tidak ingin mendengarkan cerita orang lain, tapi ia ingin ceritanya didengarkan oleh orang lain. Akan lebih baik jika kita mengeksplorasi cerita orang itu daripada malah membuat sebuah cerita baru dan membanding-bandingk annya.


3.  Merasa Superior

”Saya dengar di kota ini akan berdiri sebuah supermarket baru ya?”. Kemudian temannya menjawab, ”Ah, aku sudah mengetahuinya sejak setengah tahun yang lalu”. ”Oh begitu ya, saya pikir saya termasuk yang paling dahulu mengetahuinya”. Lalu temannya menyahut, ”Ah, kalau informasi seperti itu, aku tidak pernah melewatinya, bahkan pendirian rumah sakit baru di kota ini tahun depan aku juga sudah mengetahuinya kemarin”.

Bagaimana jika, tadi temannya menyahut, ”Wah, itu informasi yang menarik, bagaimana cerita selengkapnya?”. Mungkin orang yang mendengar akan lebih merasa tertarik untuk melanjutkan percakapan dengannya.


4.  Mengumbar Beban Masalah Pribadi

Saat kita membicarakan permasalahan pribadi kepada orang lain, secara tidak langsung akan mempengaruhi psikologis orang yang kita ajak bicara. Kecuali jika ia seorang terapis yang bermaksud menolong kita keluar dari masalah. Namun, jika ia bukan seorang terapis, apakah secara psikologis ia selalu siap dengan setumpuk beban masalah pribadi kita. Lebih parah lagi jika itu dilakukan secara berulang-ulang dalam pokok bahasan yang sama. Kebosanan dan rasa jenuh akan menghinggapinya saat mendengarkan beban masalah pribadi yang belum tentu ia saat itu siap untuk mendengarkannya.


5.  Menilai Negatif

Suatu hari dalam suatu kantor, seorang karyawan berujar, ”Kelihatannya John sedang dalam kondisi yang sulit saat ini”. Kemudian karyawan lain yang diajak bicara menyahut, ”Ia memang tidak mampu mengendalikan emosinya, hal ini membuat seluruh pekerjaannya jadi buruk, semua tugas-tugasnya tidak dijalankan dengan baik, saya lelah menghadapinya”. Bagaimana jika Anda mendapat respon seperti ini dalam pembicaraan Anda ? Coba kita bandingkan dengan respon berikut ini; ”Saya banyak belajar dari ia, dari permasalahan- permasalahan yang dihadapinya, kelihatannya saat ini ia memang sedang dalam kondisi sulit, mungkin juga ia membutuhkan bantuan kita saat ini”. Bandingkan bedanya saat Anda mendengarkan kedua respon itu, dan pastikan mana yang terbaik menurut Anda. Opini-opini negatif yang berbentuk judgement tidak akan menarik untuk kita dengar dan opini negatif itu dapat menggambarkan seperti apa karakter orang yang menyampaikannya.


6.  Suka Menginterupsi

Bagaimana perasaan Anda jika saat berbicara sering diinterupsi oleh orang lain ? Jika ada seseorang menginterupsi kita saat berbicara, kemungkinan yang muncul adalah kita merasa pembicaraan kita tidak dianggap penting, atau merasa diremehkan, atau merasa ia tidak tertarik dengan pembicaraan kita. Begitupun saat kita sering menginterupsi orang yang kita ajak bicara, secara signifikan kita akan menjadi komunikator yang tidak menarik. Ada baiknya jika kita mencoba cara ini, biarkanlah ia mengambil nafas sejenak setelah ia menyelesaikan pembicaraannya sebelum kita mengutarakan kalimat untuk menanggapinya.


7.  Penuh Keluhan

Keluhan biasanya merupakan kumpulan kalimat negatif yang sangat mungkin akan mempengaruhi perasaan orang-orang yang mendengarnya. Mendengarkan keluhan membuat orang menjadi terbebani, terlebih lagi jika keluhan yang sama terus diulang dan dibicarakan. Selain itu membicarakan keluhan juga akan menggambarkan betapa lemahnya seseorang dalam menghadapi permasalahannya, sehingga alangkah lebih baik jika yang kita sampaikan dalam pembicaraan kita adalah kalimat-kalimat yang baik dan membuat diri kita termotivasi dan lebih bagus lagi dapat membuat orang lain yang berbicara dengan kita juga ikut termotivasi.


8.  Penyebar Gosip

Mungkin Anda pernah mendengar rekan Anda yang membicarakan keburukan orang lain pada Anda. Apa yang ada didalam pikiran Anda saat itu ? Kebanyakan dari kita akan berpikir, apakah ia akan berbicara seperti ini pada orang lain juga, atau jangan-jangan keburukan yang dibicarakannya dengan orang lain itu adalah tentang kita. Kebanyakan dari kita akan memandang buruk terhadap orang ini. Penilaian yang mungkin muncul terhadap orang-orang yang senang membicarakan keburukan orang lain adalah orang itu tidak percaya diri, culas, dan berpikiran sempit. Jadi mungkin adalah hal yang baik jika Anda mempertimbangkam kembali jika ingin mengambil tema-tema gosip dalam pembicaraan Anda.

Diambil dari : Catur Suryopriyanto

Posted in Tik Tak Tips | Dengan kaitkata: , , | Leave a Comment »

Cara Mengatasi Cegukan……….

Posted by Siel pada 24 Juni 2009

Anda pasti pernah merasakan cegukan. Hal itu sangat mengganggu dan cukup menyebalkan. Mau tahu cara mengatasinya? Ini dia!

Cegukan disebabkan karena adanya gangguan di saluran pernapasan. Jika tidak diatasi, cegukan bisa berlangsung lama. Charles Osborne pria asal Amerika Serikat tercatat sebagai orang yang mengalami cegukan paling lama dalam Guinness World Records yaitu 68 tahun. Mau tahu cara mengatasinya?

Coba Anda lakukan beberapa tips berikut :

1 Saat cekugan makanlah gula satu sendok teh. Sebuah penelitian menyatakan metode ini dapat menghilangkan cegukan. Ulangi sampai 3 kali dalam waktu 2-3 menit jika cegukan tak juga hilang.

2. Jika cegukan tak juga hilang, Anda bisa coba minum satu gelas air secara perlahan untuk membuat saluran pernafasan kembali normal.

3. Makan roti dengan perlahan juga bisa mengatasi cegukan. Makan roti itu sedikit demi sedikit.

4. Ulangi langkah-langkah tadi jika cegukan tak juga bisa hilang.

Empat cara di atas adalah anjuran dari Detikcom.

Cara Alfonso:

Jika cara yang sering saya gunakan adalah: Tarik napas dalam-dalam, kemudian tahan. Jika cegukan muncul lagi, ulangi lagi sekitar 5-6 kali. Ga perlu makan apa-apa, gampang dilakukan di mana saja dan kapan saja.

Cara Jet Li (di film apa saya lupa):

Bersandar di dinding di atas kasur dengan posisi kepala di bawah, kaki di atas. Tapi, cara ini cukup berisiko karena biasanya cegukan terjadi setelah makan. Kalau posisi kepala di bawah, apa yang akan terjadi?

Selamat mencoba!

(Alfonso)

Diambil dari : Detik

NB : Kebiasaan yang dilakukan oleh penulis bila mengalami cegukan adalah,  ambil nafas dalam2 lalu tahan, setelah itu minum air putih biasa beberapa tegukan. Bila masih belum sembuh ulangi lagi, biasanya 2 kali mencoba juga sudah sembuh. Ternyata banyak juga cara mengatasinya ya….., terserah anda mau mencoba yang mana, Selamat mencoba.

Posted in Tik Tak Tips | Dengan kaitkata: , , | 51 Comments »